Cakrawala DuniaDepartemen

INGGRIS: Inggris bergerak untuk melarang Hezbollah

Pemerintah Inggris mengatakan pada Februari 2019 bahwa pihaknya berencana untuk menetapkan Hezbollah sebagai kelompok teroris, menuduh organisasi yang didukung Iran itu mengacaukan Timur Tengah.

Perintah yang disampaikan ke Parlemen Inggris itu melarang Hezbollah dan dua kelompok lainnya. Perintah itu mulai berlaku pada 1 Maret. Perintah itu menyatakan bahwa menjadi anggota atau mengajak untuk mendukung Hezbollah merupakan tindak pidana yang dikenai hukuman hingga 10 tahun penjara. Hingga saat ini, sayap militer kelompok yang bermarkas di Lebanon itu telah dilarang di Inggris, tetapi bukan sayap politiknya.

Hezbollah adalah gerakan Muslim Syiah yang muncul pada awal tahun 1980-an dengan dukungan keuangan dari Iran. Hezbollah memperoleh kemenangan pada pemilu di Lebanon tahun lalu dan sekarang memiliki tiga menteri di pemerintahan Lebanon. A.S. dan berbagai negara lainnya menuduh kelompok itu mengganggu kestabilan kawasan itu melalui intervensi militernya di Suriah di sisi pemerintahan Presiden Bashar Assad.

Menteri Dalam Negeri Sajid Javid mengatakan bahwa dia akan mengambil tindakan terhadap kelompok-kelompok yang mengancam keselamatan dan keamanan, dan dia menuduh Hezbollah telah mengganggu stabilitas Timur Tengah. “Kami tidak dapat lagi membedakan antara sayap militer mereka yang sudah dilarang dan partai politiknya,” ungkap Javid. “Oleh karena itu, saya telah mengambil keputusan untuk melarang kelompok itu secara keseluruhan.”  The Associated Press

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button