Cakrawala DuniaDepartemen

Eropa: UE Akan Melampaui Sasaran Energi Terbarukan 2030

Uni Eropa (UE) tampaknya akan sedikit melampaui sasarannya untuk mendapatkan sepertiga energinya dari sumber terbarukan paling lambat pada tahun 2030, tetapi dukungan publik akan diperlukan untuk mengimbangi penurunan investasi energi bersih karena berjangkitnya COVID-19, demikian ungkap pejabat energi utama blok itu.

Rencana kebijakan energi terbaru negara-negara UE akan membuat blok itu melampaui targetnya sebesar 1 persen, demikian ungkap Komisioner Energi UE Kadri Simson pada Juni 2020.

Sumber energi terbarukan mencakup tenaga angin, tenaga surya, tenaga air, dan bioenergi hanya menyumbang kurang dari 19% dari konsumsi energi akhir UE pada tahun 2018.

Versi rencana kebijakan energi sebelumnya menyatakan bahwa blok itu akan gagal mencapai target energi terbarukan 2030-nya hingga 3 persen.

Simson mengatakan Uni Eropa akan mengucurkan puluhan miliar euro ke dalam proyek energi bersih dari usulan dana pemulihan virus koronanya untuk memastikan krisis ekonomi yang disebabkan oleh pandemi tidak menggagalkan sasaran hijaunya.

“Dalam konteks krisis dan menurunnya investasi energi terbarukan, kita harus memastikan kemajuan di bidang ini terus berlanjut,” ungkap Simson.

Badan Energi Internasional memperkirakan pertumbuhan global dalam kapasitas energi terbarukan baru melambat untuk pertama kalinya dalam dua dekade pada tahun 2020, ketika pandemi menyebabkan tantangan pembiayaan dan tertundanya proyek konstruksi.

Lembaga itu mengatakan bahwa penambahan tenaga terbarukan seharusnya pulih pada tahun 2021 ke level tahun 2019, tetapi ini akan bergantung pada dukungan berkelanjutan dari pemerintah.  Reuters

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button